Laman

Rabu, 24 Oktober 2012

ANALISA STRUKTUR PROGRAM

I.  Flowchart
adalah metode untuk menggambarkan tahap-tahap pemecahan masalah dengan menggambarkan simbol-simbol tertentu yang mudah dimengerti, mudah digunakan dan standar.
Pedoman pembuatan flowchart:
1.   Sebaiknya digambarkan dari atas ke bawah
2.   Kegiatan-kegiatan harus ditunjukkan dengan jelas
3.   Harus ditunjukkan dari mana kegiatan  dimulai dan dimana akan berakhir
4.   Masing-masing kegiatan sebaiknya menggunakan 1 kata yang mewakili suatu pekerjaan
5.   Masing-masing kegiatan harus di dalam urutan yang semestinya
6.   Kegiatan yang terpotong ditunjukkan dengan symbol penghubung
7.   Gunakan simbol-simbol standar

Dalam penulisan flowchart dikenal 2 (dua) metode yaitu :
A.  Sistem Flowchart
Diagram alir yang menggambarkan suatu system peralatan komputer yang digunakan dalam proses pengolahan data serta hubungan antar peralatan tersebut.
Memperlihatkan prosedur pemrosesan data dan cara-cara menata prosedur dalam urutan dan tidak memperlihatkan urutan langkah untuk memecahkan masalah
Hanya untuk menggambarkan prosedur dalam system yang dibentuk
Selain itu juga  menggambarkan file yang dipakai sebagai  input dan output

Simbol-simbol Sistem Flowchart



Contoh:



Contoh Flowchart Sistem Ujian Masuk Kerja



Contoh Flowchart Sistem Inventory



B.  Program Flowchart
Adalah diagram alir yang menggambarkan urutan logika dari suatu prosedur pemecahan masalah.



Di bawah ini adalah gambar simbol program  flowchart :
Contoh 1: Flowchart Program
Flowchart untuk menghitung Lebar Persegi panjang jika diketahui adalah luasnya.


 
Contoh 2:
Flowchart untuk menghitung Total pembayaran, dengan ketentuan jika pembayaran 100000 ke atas mendapat diskon 10%, selain itu tidak mendapat diskon



Contoh 3: Flowchart Program Login



II. Pseudocode
Pseudocode  berasal  dari  kata  pseudo  yang  berarti  mirip atau menyerupai dan code  yang berarti program.
Pseudocode adalah teknik tulisan untuk menggambarkan algoritma menggunakan kode yang mirip dengan kode pemrograman yang sebenarnya.
Aturan Penulisan:
1.  Satu statement 1 baris
2.  Pisahkan modul dg beberapa baris utk mempermudah pembacaan
3.  Keywords/Reserved words ditulis dgn huruf kapital/bold/garis bawah dan yg lain huruf kecil
4.  Berikan tabulasi yg berbeda utk penulisan dg loop/kondisi

Contoh beberapa penulisan pseudocode


Tidak ada komentar:

Posting Komentar